Friday, April 22, 2011

Pengertian Sistem Tertutup


PENGERTIAN SISTEM TERTUTUP



Pengertian dari sistem tertutup (closed system) adalah sistem yang tidak berhubungan dan tidak terpengaruh dengan lingkungan luarnya. Sistem ini bekerja secara otomatis tanpa adanya turut campur tangan dari pihak diluarnya. Secara teoritis sistem tertutup ini ada, tetapi kenyataannya tidak ada sistem yang benar-benar tertutup, yang ada hanyalah relatively closed system (secara relatif tertutup, tidak benar-benar tertutup).
Persoalan apa yang membentuk sistem tertutup ini sulit dijawab. Sistem tertutup yang telah kita ketahui merupakan sistem yang tidak berhubungan dengan lingkungannya. Apapun lingkungan sekeliling itu, sistem tertutup itu tidak berubah. Jika lingkungan berubah, “batas” yang ada di antara sistem dengan lingkungannya mencegah sistem itu terpengaruh. Walaupun diragukan adanya sistem tertutup itu dalam kenyataan, konsep ini penting artinya. Dalam penelitian yang kita buat model yang pada dasarnya merupakan sistem tertutup. Jika kita mengadakan percobaan (eksperimen) di laboratorium untuk menelaah tingkah laku manusia , misalnya kita berusaha menciptakan sistem tertutup. Ilmuwan yang mempergunakan sistem laboratorium untuk mengubah elastisitas (kelenturan) sesuatu logam misalnya, berasumsi (beranggapan) bahwa ada sistem tertutup , jelasnya perubahan lingkungan yang akan mempengaruhi hasil penelitiannya diabaikan. Masalah-masalah yang dihadapi sesuatu perusahaan ditangani (dipecahkan) seolah-olah ada sistem tertutup guna memudahkan (menyederhanakan) keadaan secukupnya sehingga pemecahan yang mendekati kenyataan bisa diperoleh.

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar anda di bawah ini. No Spam ! No Sara !